https://picasion.com/
NEWS  

Warga Sikka Dan Flotim Swadaya Perbaiki Ruas Jalan Provinsi Napungmali Mudajebak Yang Rusak Berat.

EDUKADI NEWS – MAUMERE – Ruas jalan Provinsi Napungmali Mudajebak yang menjadi jalur penghubung antara Kabupaten Sikka dan Flores Timur mengalami kerusakan yang cukup parah setelah diguyur hujan deras pada pekan lalu.

Akibatnya ruas jalan yang menjadi penghubung dua kabupaten di pulau flores bagian timur itu tidak bisa dilalui alat trasportasi roda dua maupun roda empat yang membuat aktivitas masyarakat sempat terganggu.

Kondisi itu membuat warga 4 Desa, yakni 3 desa dari Kecamatan Talibura Kabupaten Sikka yaitu Desa Lewomada, Desa Henga, Desa Wailamung dan dan satu desa dari Kecamatan Titehena Kabupaten Flores Timur yaitu Desa Adabang secara swadaya dan bahu membahu membangun jalan darurat.

Kepala Desa Lewomada Dominikus Pondeng kepada media ini Selasa (28/2/2023) siang mengatakan warga dari 4 desa yang berada di jalur pantura bagian timur secara bergantian membangun jalan darurat agar akses transportasi tetap jalan.

“Senin (27/2/2023) kemarin warga Desa Wailamung secara swadaya menimbun kembali jalan yang putus dengan material batu dan pasir yang diisi dalam karung. sementara Desa kami (Lewomada ), Desa Henga, dan Desa Adabang dari kabupaten flotim mendapatkan giliran hari ini. Selasa ,(28/02/2023),” Ungkapnya.

Kepala Desa yang mempunyai sapaan akrab Nong Pondeng itu menduga putusnya ruas jalan jalur pantura tersebut karena tidak adanya tanggul atau turap penahan ombak.

Dirinya berharap agar anggota Dewan Perwakilan Rakyat Provinsi Dapil NTT 5 bisa mendengarkan keluhan kami dan menindaklanjutinya.

“Bila perlu kalau bisa bapak – bapak anggota DPR Provinsi khusunya dapil NTT ,5 bisa turun langsung dan melihat kondisi jalan kita saat ini,” Imbuh Nong Pondeng.

Sementara seorang pemuda asal desa Adabang Flotim kepada media ini mengakui bahwa jalan Pantura Sikka jauh lebih singkat jika harus ke pusat kota maumere dibandingkan dengan jalur selatan.

“Kalau kami ke Maumere lewat Pantura jauh lebih singkat dari pada ikut di jalur bagian Selatan. Makanya hari ini kami turun membantu kerja jalan darurat,” kata Alan yang sehari harinya berprofesi sebagai Sopir Taksi tersebut.

Reporter : Elton Nggiri.

https://picasion.com/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://picasion.com/