LARANTUKA (Beranda timur) – Tanaman kelor sudah diakui dunia tentang kandungan nutrisi nya yang komplit, dan NTT memiliki potensi
tanaman kelor yang sangat besar dan sudah seharusnya dapat dimanfaatkan oleh masyarakat, terutama untuk masupan nutrisi harian bagi anak-anak dan remaja sebagai upaya mencegah dan menangani Stunting dann Gizi Buruk.
Sejalan dengan Program Gubernur NTT dan PKK Provinsi NTT dalam Menangani Stunting dan Gizi Buruk, Korem Wirasakti menggandeng Dapur Kelor Kupang untuk menyelenggarakan sosialisasi dan
pemanfaatan Potensi Lokal dalam hal ini tanaman kelor bagi Ibu Persit Kodim 1624/Flotim dan ibu PKK kabupaten Flores timur NTT. Rabu (12/05/2022).
Kiki Nurrizky Onwer dapur kelor kepada Awak media mengatakan kegiatan tersebut telah dimulai di beberapa Kodim, diantaranya di Kodim Sumba Barat, Koramil Camplong, Brigif 21/Komodo dan
Koramil 1622 – 04/APUI – Alor Selatan.
“Hari ini tanggal 11 Mei 2022 diselenggarakan Pelatihan dan Olahan Kelor di Kodim 1624 – Flores Timur, mulai dari Panen daun basah, koru, proses pengeringan, panen daun kering, penyerbukan serta pengolahan makanan dan minuman dari serbuk kelor” ungkapnya
Ia menjelaskan Pelatihan dan sosialisasi tersebut dilaksanakan oleh Dapur Kelor yang selama ini dikenal sebagai Sentra
“Industri Kelor yang sudah mempunyai 14 jenis produk olahan kelor dan merupakan binaan dari
Dekranasda Provinsi NTT serta Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi NTT” ujar kiki
Owner Dapur Kelor itu juga menyampaikan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan untuk kegiatan ini
“Saya sangat berterimakasih atas kepercayaan yang telah diberikan untuk mendampingi dan memberikan pelatihan bagaimana mengolah kelor sebagai potensi daerah NTT” Ucapnya.
Menurut Kiki kelor juga merupakan kearifan lokal yang ada NTT,
” kelor harus diolah dengan baik dan benar sehingga nutrisi yang terkandung didalamnya tetap terjaga,”
Dengan sering mengkomsumsi kelor menurut kiki anak-anak dan remaja sebagai generasi bangsa bisa mendapatkan asupan nutrisi harian yang cukup
” sehingga terbebas dari gizi buruk dan stunting, Dapur Kelor mempunyai Visi generasi muda harus menjadi generasi unggul masa depan bangsa” pungkas Kiki.