EDUKADI NEWS – Kuningan
Jumat 24 Oktober 2025. Segenap santri, pelajar, para ulama, dan tokoh masyarakat serta forkompimcam yang terdiri dari kepala kecamatan, komandan rayon militer (Koramil) Kepala kepolisian sektor (Kapolsek ) Cidahu dan segenap jajaran gelar upacara dalam memperingati Hari Santri Nasional di lokasi sekolah Mts Wadi Sofia Desa Cieurih, Kecamatan Cidahu kabupaten Kuningan Jawabarat.
Kegiatan upacara pada Hari Santri Nasional dilakukan sebagai bentuk penghormatan terhadap peran santri dan ulama dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia yang ditetapkan pada tanggal 22 Oktober. Dengan hikmat pelaksanaan upacara terselenggara dengan baik dan tertib yang bertindak sebagai pembina upacara yaitu PLT Camat Cidahu. Dalam sambutannya menyampaikan tentang pembangunan bangsa dan negara yang melibatkan seluruh elemen di negara ini. Peran santri sudah terbukti menjadi sejarah pada perjuangan kemerdekaan bangsa Indonesia.
Nuansa keharmonisan antar sesama mewarnai suasana pada kegiatan peringatan Hari Santri Nasional .Nampak Kapolsek Cidahu AKP Amdan Saleh, SH, bersama Kanit Binmas Polsek Cidahu, Bripka Rudianto berinteraksi dengan para santri dan tokoh masyarakat saling memberkati dukungan dalam membangun bangsa dan negara.
“Dengan adanya peringatan Hari Santri Nasional ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan semangat para santri dalam menimba ilmu dan berpartisipasi dalam pembangunan bangsa. Kegiatan ini juga menunjukkan komitmen pemerintah kecamatan Cidahu dalam mendukung kegiatan keagamaan dan pendidikan di wilayahnya,” ungkap Amdan Saleh, SH,.Kapolsek Cidahu
Harapan semua pihak yang hadir pada upacara Hari Santri Nasional 22 Oktober 2025 diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran kita semua akan pentingnya peran santri dalam pembangunan bangsa dan negara.
(Yono)













